Menparekraf: Konser Coldplay Perkuat Jakarta Sebagai Destinasi MICE Terbaik di Asia
Jakarta, 15 Mei 2023 - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mendukung penyelenggaraan konser band asal Inggris, Coldplay di Jakarta pada 15 November 2023 yang potensial meningkat kepercayaan dunia bahwa Jakarta merupakan destinasi MICE terbaik di Asia.
“Penyelenggaraan konser diharapkan tidak hanya berdampak pada terhadap peningkatan ekonomi dan penciptaan lapangan kerja tapi juga promosi pariwisata Indonesia khususnya Jakarta sebagai destinasi MICE (meeting, incentive, conference, exhibition) di Asia,” kata Menparekraf Sandiaga dalam "The Weekly Brief with Sandi Uno" yang berlangsung secara hybrid, Senin (15/5/2023).
Ia mengatakan, Kemenparekraf siap mendukung konser Coldplay dan akan terus berkoordinasi dengan pihak penyelenggara untuk memastikan perencanaan konser dapat berjalan dengan baik.
Kemenparekraf juga akan memastikan perizinan konser, alur penonton, dan manajemen risiko direncanakan dengan matang.
"Hanya empat kota di Asia yang dipilih oleh Coldplay salah satunya Jakarta. Ini merupakan suatu prestasi mari kita jalin dan pastikan koordinasi yang baik sehingga acara ini akan berlangsung dengan spektakuler dan berdampak terhadap ekonomi masyarakat dan peningkatan tentunya kesejahteraan baik pelaku UMKM maupun standar penyelenggaraan konser yang terbaik," kata Menparekraf Sandiaga.
Kemenparekraf sendiri memiliki standar baku untuk penyelenggaraan kegiatan event yang aman, nyaman, dan menyenangkan. Panitia penyelenggara senantiasa harus menerapkan CHSE pertunjukan yang mengedepankan aspek kenyamanan, keamanan, dan keberlanjutan.
"Ini akan kita pastikan dan saya mengimbau para penonton untuk mengikuti arahan dari panitia penyelenggaraan secara tertib termasuk nerhati-hati karena akan pasti banyak yang coba-coba untuk melakukan shortcut dalam mendapatkan tiket dengan tidak sesuai prosedur dan ini nanti banyak yang berpotensi tiketnya tidak valid," ujar Sandiaga.
"Jadi tolong gunakan saluran informasi yang dapat diakses secara terpercaya dan pembelian tiket harus melalui jalur resmi dan online," kata Sandiaga.
Konser ini diharapkan dapat berdampak terhadap ekonomi dengan peningkatan ekonomi dan penciptaan lapangan kerja khususnya di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif. Sektor UMKM diharapkan dapat merasakan dampak berganda dari penyelenggaraan konser ini seperti penjual merchandise, dan pelaku event yang terlibat dalam perhelatan konser.
"Saya dapat mengabarkan reservasi hotel di area sekitar GBK sudah di atas 90 persen dan untuk di luar lingkaran sudah 40 sampai 50 persen di tanggal tersebut," kata Sandiaga.
Menparekraf Sandiaga berharap kesuksesan konser Coldplay dan event-event lainnya di Indonesia dapat memperkuat promosi pariwisata Indonesia khususnya Jakarta sebagai destinasi MICE terbaik di Asia karena mempunyai banyak fasilitas gedung pertunjukan berstandar internasional.
"Kami mendukung konsep Coldplay sebagai bagian dari pendukungan Jakarta sebagai destinasi MICE terbaik di Asia," ujarnya.
Turut hadir dalam kesempatan tersebut sejumlah pejabat eselon I dan II di lingkungan Kemenparekraf/Baparekraf.