Sinergi BUMN, PTK dan PPL Gandeng Pelindo untuk Jasa Pandu Tunda Kapal

Sinergi BUMN, PTK dan PPL Gandeng Pelindo untuk Jasa Pandu Tunda Kapal

Jakarta, 16 Maret 2023 - Perkuat sinergi BUMN, PT Pertamina Trans Kontinental (PTK) bersama dengan Pertamina Port and Logistics (PPL) jalin kerjasama dengan PT Pelabuhan Indonesia (Persero) (Pelindo).

Kolaborasi ini merupakan bentuk komitmen ketiga perusahaan dalam implementasi nilai AKHLAK BUMN, terutama pada aspek Kolaboratif, yang meliputi pelayanan jasa pemanduan dan penundaan kapal pada 11 lokasi yang telah ditetapkan.

Kerjasama dalam pelayanan jasa pemanduan dan penundaan kapal ini menggunakan tenaga Pandu dari Pelindo dan Kapal Tunda yang dimiliki atau dikuasai oleh PTK serta penyediaan tenaga Pandu oleh PPL dalam rangka mendukung pelayanan jasa pemanduan yang dilaksanakan oleh Pelindo.

Acara penandatanganan kerjasama ini dilaksanakan pada tanggal 7 Maret 2023 di Pelindo Tower dan dihadiri oleh Direktur Utama PTK Nepos MT Pakpahan; Direktur Pengelolaan Pelindo Putut Sri Muljanto, Direktur Utama PT Pelindo Jasa Maritim (PJM) Prasetyadi, Direktur PPL Albertus Anto Budi Santosa, Direktur Keuangan dan SDM PTK Afan Aftory; Direktur Operasi PTK Slamet Harianto, Group Head Komersial Pelindo Rizki Kurniawan, Group Head Pelayanan Kapal Pelindo Arif Hermawan; dan tim manajemen PTK, PPL, dan Pelindo.

“Kerja sama ini sudah direncanakan sejak awal 2023, dan akhirnya dapat kita realisasikan hari ini. Kerja sama ini diharapkan dapat memberikan keuntungan bagi kita, bangsa dan negara karena asas kerja sama ini adalah asas merah putih,” ucap Direktur Pengelolaan Pelindo Putut Sri Muljanto pada kata sambutannya.

“Kami yakin kita akan semakin gemilang dengan sinergi kerja sama ini.”

Direktur Utama PTK Nepos MT Pakpahan menyatakan, “Internal kami pun yakin kita seharusnya semakin gemilang dengan sinergi ini.”

“Ini akan menjadi bisnis yang luar biasa disamping adanya perjuangan merah putih. Kami sangat intens dalam hal ini. Ayo kita semua perusahaan Indonesia yang punya capability, kita sama-sama,” lanjut Nepos.

Direktur Utama PPL, Albertus Anto Budi Santosa dalam kata sambutannya mengatakan, “Bagi PPL, ini pertama kali. Kalau PTK sudah banyak sekali tanda tangan dengan Pelindo, mungkin dengan PPL ini baru pertama kali kita akan melakukan penandatanganan perjanjian resmi dengan rekan-rekan dari Pelindo dan kami sangat mengapresiasi sekali.

Mudah-mudahan ini bukan jadi yang pertama dan terakhir, tapi bisa menjadi yang pertama dan akan menyusul perjanjian-perjanjian yang lebih menguntungkan bagi kedua belah pihak.”

Evaluasi kerjasama akan dilakukan secara berkala dengan harapan kolaborasi ini dapat berlanjut serta meningkatkan potensi kerja sama di bisnis yang lainnya. Dengan adanya perjanjian kerja sama ini, diharapkan akan memberi added value bagi PTK, PPL, dan Pelindo untuk tumbuh dan maju bersama.